Bahaya Kurang Minum Air Putih Bagi Kesehatan - Tubuh manusia terdiri dari 80% cairan, Fungsi air dalam tubuh manusia yaitu untuk menjaga kesegaran tubuh, membantu sistem pencernaan agar lebih lancar, mengeluarkan racun dalam tubuh lewat keringat dan urine. Air juga berfungsi untuk pelarut, katalisator, pelumas, untuk mengatur suhu tubuh serta sebagai penyedia elektrolit dan mineral yang sangat dibutuhkan oleh tubuh. Selain itu air juga bisa sebagai salah satu cara untuk
diet alami. Begitu pentingnya fungsi air putih bagi tubuh kita, Namun bagaimana jika tubuh kita mengalami kekurangan air ? apakah berpengaruh bagi tubuh kita ? Berikut
Galeri Tips berikan ulasannya.
Bahaya Kurang Minum Air Putih Bagi Kesehatan
1.Menganggu Fungsi Otak.
Air putih sangat baik untuk perkembangan sel-sel otak kita. karena jika tubuh kita kekurangan air maka akan menyebabkan cairan di otak akan menurun, asupan oksigen yang semestinya mengalir ke otak juga ikut berkurang. Sehingga menyebabkan sel - sel otak menjadi tidak aktif dan tidak berkembang sebagaimana yang diharapkan. Kekurangan minum air putih juga dapat menyebabkan kita mudah kehilangan konsentrasi saat melakukan aktivitas keseharian kita. dan juga dapat menyebabkan kita mudah lupa/pikun.
2.Berbagai Gangguan Kesehatan.
Bahaya kurang minum air putih berikutnya yaitu terasa haus, tenggorokan terasa kering, suhu badan menjadi panas, terkena gejala sakit kepala, air kencing akan bewarna pekat, denyut nadi yang terasa cepat, hal ini tentunya akan sangat perpengaruh pada kesehatan kita, sebaiknya jika kita sudah merasa haus maka sebaiknya segera minum agar tidak terjadi dehidrasi
3.Infeksi Kandung Kemih.
Akibat kurang minum air putih ternyata juga bisa menyebabkan penyakit infeksi pada kandung kemih, Gejala infeksi kandung kemih yaitu suhu badan yang sedikit meningkat, terasa nyeri pada saat buang air kecil bahkan kadang kala terdapat darah dalam urine yang dikeluarkan.
4.Kulit Tampak Kusam.
Kulit menjadi kusam atau tidak menunjukkan kulit yang cerah dan awet muda karena aliran darah kapiler di kulit pada tubuh tidak maksimal. Tentunya anda tidak mau kan jika sampai dibilang tua sebelum waktunya, maka mulai sekarang perbanyaklah minum air putih agar anda terlihat awet muda selalu.
5. Ginjal
Banyak sekali kita lihat di sekitar kita, banyak sekali orang yang terkena penyakit ginjal diakibatkan karena kurang minum air putih. Kurang minum air putih dapat juga menganggu fungsi kerja ginjal pada tubuh dikarenakan air putih sangat penting untuk mencegah batu ginjal. Fungsi air putih pada organ ginjal akan membuat komponen pembentuk batu ginjal menjadi lebih mudah lurut bersama buang air kecil yang kita keluarkan setiap harinya.
Nah, itulah beberapa contoh
bahaya penyakit akibat kurang minum air putih yang perlu kita waspadai. Setelah mengetahui betapa pentingnya minum air putih maka sebaiknya mulai sekarang minumlah air putih secukupnya agar kita terhindar dari berbagai macam penyakit yang dapat timbul akibat kurang minum air putih.