Manfaat Madu Untuk Kesehatan - Manfaat madu sudah dikenal lama, sejak jaman nenek moyang kita, Sebelum manusia menemukan antibiotik, madu biasa digunakan untuk perawatan berbagai macam penyakit. Madu saat ini sangat digemari oleh berbagai kalangan. baik dewasa maupun anak-anak mayoritas menyukai madu. Manfaat madu begitu banyak dan beragam. Selain bermanfaat bagi kesehatan ternyata madu juga bermanfaat bagi kulit wajah dan tubuh. Berikut
Galeri Tips hadirkan beberapa manfaat yang bisa kita dapatkan jika kita rajin mengkonsumsi madu.
Manfaat Madu Untuk Kesehatan
1. Mencegah Kanker dan penyakit jantung
Kanker dan penyakit jantung adalah 2 penyakit yang sangat mematikan tersebut ternyata dapat kita cegah dengan mengkonsumsi madu. Didalam madu mengandung Zat Flavonoid, antioksidan yang berkhasiat membantu mengurangi resiko beberapa jenis kanker dan penyakit jantung.
2. Menghilangkan Batuk
Saat batuk menyerang tubuh kita, tentunya aktifitas keseharian kita akan terganggu. Salah satu obat alami untuk menyembuhkan batuk adalah dengan minum madu. Dekstrometorfan (DM) dalam madu dapat menenangkan batuk dan mempercepat proses penyembuhan batuk
3. Sumber Nutrisi Lengkap
Mengkonsumsi madu setiap hari dapat memenuhi kebutuhan gizi harian kita. Madu mengandung beragam vitamin dan mineral yang dibutuhkan oleh tubuh termasuk niacin, riboflavin, asam pantotenat, kalsium, tembaga, besi, magnesium, mangan, fosfor, kalium dan seng. Dengan mengkonsumsi madu setiap hari maka manfaat yang kita dapat akan lebih maksimal.
4.Meningkatkan Daya Ingat
Manfaat dari madu selain untuk kesehatan tubuh, ternyata dengan mengkonsumsi madu secara rutin juga dapat meningkatkan daya ingat kita.
5. Penghilang Luka
Madu juga dapat kita manfaatkan sebagai penghilang luka alami. cara penggunaannya sangatlah mudah. Madu dapat dioleskan secara langsung yang biasanya diganti setiap 24 sampai 48 jam.
Ketika digunakan secara langsung, madu dioles setiap 12 sampai 48 jam dan ditutup dengan kasa steril atau perban. Maka luka anda berangsur-angsur akan hilang
6. Menghilangkan bakteri
manfaat madu berikutnya adalah sebagai penghilang bakteri patogen penyakit karena makanan seperti E.coli dan salmonella, serta methicillin-resistant Staphylococcus aureus dan Pseudomonas aeruginosa
7. Meningkatkan stamina
Dengan mengkonsumsi madu secara rutin maka anda selalu fit dan daya tahan tubuh meningkat. Selain itu konsumsi madu ini secara langsung juga dapat meningkatkan stamina saat melakukan hubungan suami dan istri.
Demikian pembahasan tentang
Manfaat Madu Untuk Kesehatan. Sebenarnya masih banyak manfaat madu yang lain, kita akan bahas di kesempatan selanjutnya. Semoga setelah membaca artikel ini kita makin sadar betapa pentingnya
manfaat kita mengkonsumsi madu. Silahkan kunjungi blog ini secara rutin untuk mendapat artikel menarik lainnya.